
Wah..sudah berbulan-bulan
Teen Vogue dihiasi cover para pemain
Twilight atau
Disney's stars, akhirnya majalah remaja paling 'stylish' di US ini nampilin kembali para teen supermodel. Kali ini si item manis
Jourdan Dunn dan
Chanel Iman diberi kehormatan dengan tampil menjadi model cover edisi November 09 ini.

Untuk Chanel Iman ini adalah penampilan keduanya di cover (dulu ia sempat 'eksis' di cover bersama
Ali Michael dan
Karlie kloss) dan pertama kalinya untuk Jourdan. Seperti edisi November tahun lalu, setiap edisi ini Teen Vogue mengangkat issue tentang
'fashion dream jobs' dan seluk beluk tentang pekerjaan di dunia fashion yang cocok buat para pembacanya.

Selain itu di edisi ini ada artikel special tentang cara cepat terkenal melalui fashion blog. Artikel
'almost famous' menceritan para cewek stylish yang mem-posting style sehari-hari mereka di blog dan tiba-tiba langsung terkenal. Di halaman fashion kali ini mengangkat tema
'Major Style' yang banyak membahas tentang
"Grunge cool layer",
"Jacket with attitude",
"Leggy dresses" dan
"Boot that rocks".

Majalah ini resmi terbit di US tanggal 13 oktober ini, dan mungkin masuk toko-toko buku besar di Indonesia sekitar 16-18 oktober. Dan buat yang sering beli di OL shop, tungguin aja sekitar tanggal 20 keatas, hehe.... Selamat menunggu yaa guysss :).
2 komentar:
teen vogue udah ada kok di periplus.
Posting Komentar